Featured
- Get link
- X
- Other Apps
Bukan Kisah Cinta Remaja Lagi
Sudah hampir seminggu aku tidak mencari tahu tentangmu, padahal kamu ada didekatku
Bisa saja aku memulai percakapan kembali, atau merepotkanmu lagi dengan segala ide apapun itu yang penting aku dapat berjumpa denganmu,
Ku tampikan itu semua agar aku kuat,
memang aku suka denganmu dan biar itu jadi urusanku, namun aku lelah juga,
Jadi, sebenarnya aku hanya takut menyadari bahwa mungkin kamu tidak suka denganku,
atau mungkin suka, tapi rasaku terlalu membara untuk kamu terima,
aku sudah meminta maaf pada Tuhan jika aku terlalu sombong untuk berpikir bahwa kamu adalah orangnya..
Bagaimana dari beratus ratus orang yang ada dalam satu ruangan tapi kita selalu berpapasan?
kamu juga bilang, bukan hanya aku yang melihatmu, tapi kamu juga melihatku diantara kerumunan orang banyak kan?
Sungguh, aku rindu, walau ini bukan kisah cinta remaja lagi,
Aku ingin lagi ada diatas motormu, menenggelamkan kepalaku pada bahu besarmu,
berpura-pura mengantuk agar kamu tidak berpikir bahwa aku lakukan itu karena aku suka, tapi hanya butuh
Setelah ku pikir,
mungkin sudah saatnya aku melepas segala rasa yang merasuki relung hati dan pikiranku beberapa bulan ini, insyaallah aku kuat
- Get link
- X
- Other Apps
Popular Posts
Ember, Flame, Light [ Eng. ver of: Bara, Nyala, Pelita ]
- Get link
- X
- Other Apps
Comments
Post a Comment